dari kiri :Pansek PTA Pekanbaru (Drs. Syafruddin), KPTA Pekanbaru (Drs. H. Alimin Patawari, SH.,MH), Waka PTA Pekanbaru (Drs. H. Armia Ibrahim, SH.,MH), , Kasubbag Keuangan (Syaiful Anwar, SE.,MH) sedang menghadiri acara launching aplikasi SIPEDA
Pekanbaru || www.pta-pekanbaru.go.id
Berdasarkan surat Keputusan KPTA Pekanbaru Nomor : W4-A/121/KP.01.1/X/2014 tentang Pembentukan Tim Efektif Pelaksana Proyek Perubahan Peningkatan Kinerja Bendahara Pengeluaran dalam Pembayaran Belanja Perjalanan Dinas, PTA Pekanbaru membuat sebuah aplikasi yang bernama SIPEDA.
Untuk kelancaran dan Peningkatan kinerja khususnya dibagian keuangan PTA Pekanbaru maka Wasek PTA Pekanbaru (Drs.Jumaani Soleh) selaku Mentor dan Kasubag Keuangan PTA Pekanbaru (Syaiful Anwar, SE.,MH) selaku Project Leader membuat suatu ide atau inovasi yang berupa aplikasi khusus berkaitan dengan perjalanan dinas PTA. Pekanbaru tersebut.
Acara launching ini diadakan pada hari ini selasa, 04 November 2014 bertempat di ruang Rapat PTA Pekanbaru dan dihadiri oleh KPTA Pekanbaru (Drs. H. Alimin Patawari, SH.,MH), Waka PTA Pekanbaru (Drs.H.Armia Ibrahim, SH, MH), Pansek PTA Pekanbaru (Drs. Syafruddin), Wapan PTA Pekanbaru (Meiniza Mukhtar, MH), Wasek PTA Pekanbaru (Drs.Jumaani Soleh), Kasubbag Keuangan (Syaiful Anwar, SE.,MH) ,Panmud Hukum PTA Pekanbaru (Syaharuddin, S.Ag.,SH) dan pegawai PTA Pekanbaru khususnya dibidang keuangan.
Suasana pada saat dilaunchingnya aplikasi SIPEDA
Acara dibuka oleh Kasubag Keuangan PTA Pekanbaru kemudian dilanjutkan dengan sambutan dari KPTA Pekanbaru dan launching aplikasi. Sambutan KPTA Pekanbaru pada intinya beliau selaku pimpinan begitu juga Waka PTA Pekanbaru dan Pansek PTA Pekanbaru sangat support sekali dengan kreatifitas dan inovasi yang telah dibuat oleh bagian keuangan karena dengan adanya aplikasi yang berbasis IT ini dapat mempermudah kita dalam bekerja.
Kemudian acara dilanjutkan dengan evaluasi sekaligus pemaparan fungsi dari menu-menu pada aplikasi SIPEDA tersebut oleh Kasubag Keuangan PTA Pekanbaru. Dalam fungsi menu-menunya terdapat rincian perjalanan dinas secara mendetail, mengenai biaya perjalanan dinas, pagu anggaran dan lain-lain.
Dengan adanya aplikasi ini dapat mepermudah kinerja khususnya bendahara dibagian keuangan PTA Pekanbaru. Selain itu juga inovasi ini sebagai upaya menjalankan program kerja Mahkamah Agung RI, yakni modernisasi manajemen informasi menuju reformasi birokrasi yang transparan dan akuntabel.
Layout Aplikasi Perjalanan Dinas PTA Pekanbaru dengan nama SIPEDA
PTA Pekanbaru bisa dikatakan Pengadilan Tingkat Banding perdana di Indonesia yang membuat aplikasi perjalanan dinas ini (SIPEDA) dan semoga aplikasi ini dapat digunakan dengan lancar oleh Bendahara PTA Pekanbaru ujar “Wasek PTA Pekanbaru (Drs.Jumaani Soleh)”. Target kedepan dari Kasubag Keuangan PTA Pekanbaru (Syaiful Anwar, SE.,MH) selaku Project Leader semoga apikasi SIPEDA bisa dipakai oleh Pengadilan Agama khususnya di wilayah PTA Pekanbaru.
(Tim Redaksi PTA Pekanbaru)