Pekanbaru||www.pta-pekanbaru.go.id

Pada hari Senin tanggal 13 Januari 2025, pelaksanaan apel senin pagi berlangsung dengan tertib dan lancar. Pembina pada pelaksanaan apel pagi kali ini yakni Dra. Emmafatri, S.H., M.H., komandan apel Maswandi dan pemandu pembacaan 8 nilai-nilai Utama Mahkamah Agung Khairunnas, A.Md. Apel diikuti oleh seluruh personil PTA Pekanbaru.

Dalam amanat, pembina apel menyampaikan kepada seluruh peserta apel, bahwa dalam amanat-amant apel yang terdahulu sudah pernah dibahas mengenai 8 nilai-nilai utama Mahkamah Agung, dan juga ASN BerAkhlak. Dalam amanat pembina apel kali ini akan disampaikan mengenai profesional. Dalam pelaksanaan tupoksi, ada salah satu hal yang harus diperhatikan yakni profesioanal, yakni kemampuan seseorang dalam melaksanakan tugas yang diamanatkan kepadanya. Tupoksi yang menjadi tugas kita harus dipahami dengan baik, salah satunya dengan memahami uraian tugas yang menjadi tanggung jawab kita.

Apel ditutup dengan pembacaan do’a yang dipandu oleh Khaidir, S.HI. Semoga seluruh personil PTA Pekanbaru selalu bekerja profesional, sehingga dapat memberikan hasil yang memuaskan.