Pansek PTA Pekanbaru (Drs. Syafruddin) sedang memberikan arahan kepada seluruh pegawai PTA Pekanbaru

 

Pekanbaru || www.pta-pekanbaru.go.id

Kamis, 9 Oktober 2014 bertempat di aula PTA Pekanbaru dihadiri seluruh pejabat struktural, pejabat fungsional, seluruh pegawai PTA Pekanbaru dan tenaga kontrak, Pansek PTA Pekanbaru menggelar pertemuan membahas dan mengingatkan kembali tentang “Disiplin Pegawai”.

Dalam arahan beliau seluruh pegawai harus selalu meningkatkan Profesionalisme dalam bekerja untuk meningkatkan kinerja kita harus didukung dengan penegakan disiplin. Beliau memaparkan hasil setiap rakor baik dengan SEKMA dan jajarannya maupun dengan DITJEN BADILAG MARI.

“Intinya mengingatkan agar penegakan disiplin Hakim maupun pegawai harus secara terus menerus diperhatikan oleh pimpinan apalagi sekarang sudah terealisasi kenaikan tunjangan kinerja” ujarnya.

Selanjutnya beliau mengingatkan para pejabat struktural selalu mengontrol stafnya bila ingin keluar kantor di wajibkan mengisi form yang telah disediakan.


Seluruh Pegawai PTA Pekanbaru sedang mendengarkan arahan dari Pansek PTA Pekanbaru

Pansek PTA Pekanbaru mengimbau dan menekankan melalui Kasubag Kepegawaian PTA Pekanbaru agar terus memantau absen pegawai di seluruh Pengadilan Agama dalam wilayah Hukum PTA Pekanbaru. Dan nantinya PTA Pekanbaru sewaktu-waktu akan melakukan inspeksi mendadak ke Pengadilan Agama dalam Wilayah Hukum PTA Pekanbaru.

Sekretaris MARI sekarang tidak main-main menindak bagi Hakim dan pegawai pengadilan yang melanggar disiplin, saat ini MARI sudah bisa memantau secara online dan saat ini sedang dikembangkan juga media teleconfrence untuk mengontrol ke pengadilan – pengadilan.  

 “Kedisiplinan dan keaktifan pegawai sangat penting karena untuk meraih kesuksesan kinerja di suatu instansi harus di dukung itu semua” di akhir sambutan beliau.

(Tim Redaksi PTA Pekanbaru)